Dandim 0712/Tegal Hadiri Pembukaan Kejuaraan Invitasi Tenis Junior Kelompok Umur 14 dan 16 tahun Putra dan Putri

 


TEGAL - Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. menghadiri upacara Pembukaan Kejuaraan Invitasi Tenis Junior Kelompok Umur 14 dan 16 tahun Putra dan Putri. Senin, 01 Maret 2021.

"Berbagi semangat itu bagus, apalagi bidang Olahraga. Remaja-remaja yang mengikuti pertandingan ini harus kita dukung agar lebih bersemangat dalam bertanding dan kedepan tentunya akan melahirkan prestasi yang bagus baik untuk diri mereka sendiri maupun Negara. Wabah Covid-19 harus kita sikapi dengan bijak, terutama dalam memperkuat imun kita. Olahraga menjadi bidang terkuat untuk mewujudkan imun kita" ujar Dandim.

Bertempat di Lapangan Tenis GOR Wisanggeni Kota Tegal Jl. Wisanggeni Kelurahan Kejambon Kecamatan Tegal Timu, Kota Tegal, Upacara Pembukaan Kejuaraan Invitasi Tenis Junior Kelompok Umur 14 dan 16 tahun Putra dan Putri yang dilaksanakan oleh Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Tegal dihadiri kurang lebih 50 orang.

Selain Dandim 0712/Tegal, hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Tegal kota AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K., M.H., Wakil walikota Tegal M Jumadi, S.T., M.M., Ketua Umum PB Pelti Rildho Ananda Anwar, Waketum PB Pelti Sutikno, Ketua Pelti kota Tegal Dr. Drs. Johardi, M.M. (Sekda Kota Tegal), Ketua Umum KONI Kota Tegal Supardi, S.H., Kapolsek Tegal timur Kompol Sugeng, S.H., M.H., Kasat Intelkam Polres Tegal kota AKP Suroyo, S.H., para pelatih dan atlet.

Gelar invitasi tenis ini rencananya akan dilaksanakan hari ini, Senin hingga Jumat, 1 -12 Maret 2021. dengan total peserta 48 peserta.

Mengingat situasi masih dalam kondisi pandemi covid-19, beberapa fasilitas diupayakan maksimal dengan mengutamakan protokol kesehatan dalam pelaksanaan kegiatan.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum PB Pelti Rildho Ananda Anwar menyampaikan pentingnya kegiatan positif bagi anak dan remaja, agar energinya yang meluap bisa tersalurkan dengan baik dan mewujudkan prestasi yang bukan hanya membanggakan diri dan Keluarganya, namun juga Bangsa Indonesia tercinta. termasuk bidang olahraga, harus didorong ke para remaja agar lebih tertarik menggelutinya.(lekpur)

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggota Kodim Tegal Bantu Penertiban Alat Peraga Kampanye Pilkada 2024

Pembinaan Mental Rohani Dan Ideologi Kejuangan Prajurit, PNS Dan Persit Kodim 0712 Tegal Tahun 2024

Sambangi Warga, Babinsa Jalin Erat Silaturahmi Di Wilayah Binaan