Cerdaskan Anak Bangsa, Kodim Tegal Gelar Sosialisasi Aplikasi Mobile dan Pembagian Voucher

 


Tegal - Dalam rangka turut serta mencerdaskan anak bangsa khususnya bagi anak-anak prajurit dilingkungan Kodam IV/Diponegoro, Kodim 0712/Tegal gelar Sosialisasikan Aplikasi mobile Cerdas Anak Diponegoro, Senin (19/4/2021) di Stadion Indor Tenis Makodim .

Sosialisasi ini disampaikan Pasi Ter Dim 0712/Tegal Kapten Inf Sokib Setyadi kepada  seluruh Perwira Staf dan Danramil  serta anggota Jajaran Kodim Tegal melalui Hp Android.

Aplikasi cerdaskan anak Diponegoro ini, telah dilounching penggunaannya oleh Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto sebagai wujud turut serta mencerdaskan anak bangsa agar anak bangsa dapat menimba ilmu dan menambah pengetahuannya dengan sarana digital, melalui aplikasi Pendidikan berbasis web online.

Salah satu menu yang terdapat dalam aplikasi ini, kata Pasiter,  Edu Voucher sebagai aplikasi Cerdas Anak Diponegoro. "Menu inilah yang menjadi sasaran utama pembangunan aplikasi yang berisi tentang pembelajaran online. Yang dapat diakses oleh para siswa baik SD, SMP maupun SMA,  serta bagi anak-anak yang sudah selesai dijenjang sekolah lanjutan untuk mendapatkan informasi tentang CPNS maupun masuk menjadi prajurit TNI dan anggota Polri. Selain itu, didalamnya juga tentang pendidikan bela negara dan wawasan kebangsaan serta informasi lainya", terangnya.

"Selain kegiatan distribusi Voucher gratis untuk Babinsa, diberikan tutorial instalasi dan penggunaan aplikasi termasuk request PIN Edu Voucher," jelas Sokib. (Pendimtegal/Nrs)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggota Kodim Tegal Bantu Penertiban Alat Peraga Kampanye Pilkada 2024

Pembinaan Mental Rohani Dan Ideologi Kejuangan Prajurit, PNS Dan Persit Kodim 0712 Tegal Tahun 2024

Sambangi Warga, Babinsa Jalin Erat Silaturahmi Di Wilayah Binaan