Babinsa Koramil 09 Tarub Kodim Tegal Dampingi Vaksinasi Door To Door Desa Kabukan Tegal

 


Tegal - Upaya percepatan capaian target terus menerus dilakukan, tidak hanya di ruang balai desa, petugas gabungan covid 19 bersama TNI dan Polri pun sigap mendatangi kediaman warga guna melakukan vaksinasi

Sepertihalnya di wilayah Desa Kabukan Kecamatan Tarub Kabupaten Tegal, usai apel  Serbuan vaksin door to door dipimpin Camat Tarub Drs Agung B Waluyo,MM, petugas gabungan satgas covid 19 bersama tiga pilar berkunjung kerumah warga

Serbuan vaksin di desa Kabukan kecamatan Tarub kali ini menggunakan dosis sinovak dan dilakukan secara humanis pendekatan secara ramah dan didampingi langsung Babinsa Koramil 09/Tarub Kodim 0712 Tegal

Sedangkan untuk vaksinasi tersebut dilakukan untuk usia 12 tahun dan 18 tahun ke atas dengan dosis selain sinovac juga disediakan Moderna

Menurut Danramil 09/Tarub Kapten Inf Sopan, TNI sebagai pengayom masyarakat, senantiasa mendampingi agar msyarakat lebih nyaman,  terlebih dalam hal percepatan capaian target vaksinasi

Lebih lanjut Danramil 09 Tarub Kapten Infanteri H. Sopan yang di dampingi Babinsa wilayah Desa Kabukan berharap, pelaksanaan vaksinasi terhadap warga ini dapat berjalan sesuai yang ditargetkan

Sedangkan Kepala Desa Aji Suroso Kepada awak media, menyampaikan giat vaksinasi dengan sistem datang langsung kerumah warga tersebut akan dilakukan dengan berbagai cara humanis

Selain itu, Kepala Desa juga memberikan apresiasi kepada jajaran pemerintahan Kecamatan Tarub, Koramil dan Polsek yang tak kenal lelah membantu jalannya program vaksinasi

Desa Kabukan Kecamatan Tarub dari 2246 warga telah divaksinasi dan masih beberapa warga belum tervaksin, sehingga pada Kamis lalu tanggal 13 Januari 2022 pihak pemerintah desa bersinergi dengan tiga pilar serta Koramil 09 Tarub Kodim 0712 Tegal menyiapkan 500 dosis vaksinsi (Pendimtegal/Mn/CN)

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggota Kodim Tegal Bantu Penertiban Alat Peraga Kampanye Pilkada 2024

Pembinaan Mental Rohani Dan Ideologi Kejuangan Prajurit, PNS Dan Persit Kodim 0712 Tegal Tahun 2024

Sambangi Warga, Babinsa Jalin Erat Silaturahmi Di Wilayah Binaan