Dandim Tegal Bersama Bupati Tegal Tinjau Langsung Bencana Longsor di Desa Dermasuci
Tegal – Dandim 0712/Tegal
Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E. bersama Bupati Tegal Dra.
Hj. Ummi Azizah meninjau langsung bencana longsor akibat pergerakan
tanah yang terjadi di Desa Dermasuci, Kecamatan Pangkah, Kabupaten
Tegal pada, Senin, 14 Februari 2022.
Saat tiba di lokasi bencana
longsor dan tanah bergerak di Desa Dermasuci,
Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E,
bersama Bupati Tegal Umi Azizah langsung bergerak ketitik lokasi yang
rencanya akan dijadikan relokasi rumah bagi warga yang terdampak
bencana tersebut.
Bupati Tegal Dra. Hj Umi
Azizah menyampaikan bahwasanya pada tahun 2017 juga terjadi
longsor seperti halnya di tahun ini, Umi juga mengingatkan warga
masyarakat agar membangun rumah di tempat yang lebih aman.
"Perlu saya sampaikan
pada tahun 2017 juga terjadi bencana longsor seperti halnya tahun ini dan
ini merupakan siklus lima tahunan dan memang menurut kajian geologis di area
Desa Dermasuci ini tidak layak huni, sehingga mau tidak mau warga
masyarakat harus diberi kesadaran agar membangun rumah di tempat yang lebih
aman." ujar Umi Azizah
Lebih lanjut Umi
Azizah juga mengatakan jika pemerintah Kabupaten Tegal telah
menyiapkan tanah dengan luas 2000 meter yang dibeli di tahun 2017 lalu,
untuk merelokasi rumah warga yang terdampak bencana longsor dan tanah bergerak di
Desa Dermasuci pada saat itu.
"Pemerintah saat itu
telah membeli tanah dari dana teman-teman ASN yang terkumpul melalui
BAZDA, kami membeli 2000 meter yang saat itu juga digunakan untuk merelokasi 17
rumah dan sisanya masih ada untuk 26 rumah," tuturnya.
Sementara Dandim 0712/Tegal
Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh menambahkan “Pihaknya kami dari jajaran
Kodim 0712/Tegal selalu siap membantu semampu mungkin, dan siap mendukung
manakala diperlukan sesuai dengan program yang sudah direncanakan oleh
Pemerintah kabupaten Tegal sehingga jelas pertagungjawabanya”.Ucap Dandim
(Pendimtegal/Mn)
Komentar
Posting Komentar