Dandim Tegal Peduli Anak Putus Sekolah Demi Bantu Sang Adik Alami Sakit Gizi Buruk

 


Tegal – Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E.  di dampingi Kasdim 0712/Tegal didampingi Danramil Sumurpanggang kunjungi  rumah keluarga kurang mampu hingga alami Putus Sekolah.

Kunjungan Selasa 30 Mei 2023 tersebut sekaligus melihat kondisi balita yang sakit karena Gizi Buruk di rumah kontrakan Kelurahan Kalinyamat Kulon RT 05 RW 03, Kecamatan Margadana, Kota Tegal, Jawa Tengah.

Tampak hadir mendampingi Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando, S.E., yakni Kepala Staf Kodim 0712/Tegal Mayor Inf Eko Budi Sardjono, Danramil 03/Sumurpanggang Kapten Arm Suroso, Camat Sumurpanggang Ari Budi Wibowo, Danunit Kodim 0712/Tegal Letda Czi Suratno,Kapendim 0712/Tegal Letda Inf Ali Mashud dan Babbinsa Kalinyamat Kulon Pelda Nurwanda

Kunjungan tersebut usai  mendapat kabar laporan dari berbagai pihak, sehingga tanpa menunggu lama Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E.  mendatangi rumah keluarga Isfandi (49).

Isfandi (49) merupakan ayah dari Anisa Maharani yang putus sekolah guna membantu merawat adiknya yang sedang sakit sejak bulan agustus 2022 yang lalu dan berkelanjutan mengalami gizi buruk.

Semenjak adik dari Anisa Maharani dirawat agustus 2022 yang lalu dan ditunggui oleh Anisa Maharani, ayah dan ibunya secara bergantian.

Saat ayanya berangkat kerja, maka Anisa tidak masuk sekolah karena harus menunggui adiknya sakit bersama sang ibu.

“Semoga apa yang telah kami berikan dapat bermanfaat dan menjadi asupan gizi yang baik kepada Cintya Rizki Azalia adik dari Anisa Maharani yang sedang sakit gizi buruk sehingga dapat tumbuh normal kembali serta menjadi amal ibadah bagi kita semuanya,” tegas Dandim. (pendimtegal)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anggota Kodim Tegal Bantu Penertiban Alat Peraga Kampanye Pilkada 2024

Pembinaan Mental Rohani Dan Ideologi Kejuangan Prajurit, PNS Dan Persit Kodim 0712 Tegal Tahun 2024

Sambangi Warga, Babinsa Jalin Erat Silaturahmi Di Wilayah Binaan